Monday, March 30, 2020

Setipis Kertas

Illustration by : RoseYumeO



Satu kalimat yang kau ucapkan sungguh bahaya
Menjaga perasaan orang lain ternyata sangat mahal harganya
Selama bukan kau sendiri yang alami tidak akan masalah bagimu
Sungguh membuat rasa sakit hanya sebatas setipis kertas

Air mata yang terjatuh sudah tidak terhitung lagi banyaknya
Bibirmu tipis tapi lidahmu sangat kental rasanya
Berpikir kaulah korbannya dan yang paling tersakiti
Tidak mau ingat siapa yang pertama kali membelah kertas putih tersebut 

Saling balas membalas sampai akhirnya aku berdiam
Tidak bisa lagi marah atau menangis
Rasa ini menjadi dingin dan membeku begitu lama sudah
Bertemu saja rasanya penuh dengan pisau yang berlumuran darah

Begitu mudahnya kertas itu terbakar dan hangus
Tidak bisa disatukan lagi, kecuali diganti dengan yang baru
Harus ada yang menghilang sehingga luka itupun akan terbawa
Yang lama harus tiada lagi agar dapat terbangun kehidupan yang baru

Tuesday, March 24, 2020

SAYAP YANG PATAH

Illustration by : RoseYumeO



Menatap langit yang begitu indah menawan
Tidak sebanding dengan rasa pilu dan luka yang ada
Semua sudah terbang menuju tempat yang baru
Hanya tertinggal satu burung yang pemurung

Sayap itu bukan lagi sakit, namun patah sudah
Tidak berfungsi lagi dan hanya meratapi keadaan
Semua burung sudah menjelajah ke tempat-tempat yang baru
Hanya tersisa satu burung yang kesepian

Malu, kecewa, terluka dan menjadi penyendiri
Semua sibuk dan tidak teringat satu sama lain
Menghampiri pada saat ada sesuatu yang dibahas
Setelahnya kembali normal dan kesepian lagi

Sayap yang patah itu membuat burung tersebut terbiasa
Menjadi menjauh dan berdiri sendiri tanpa bantuan
Akan selalu terasa kesepian tapi itulah kehidupan
Semua yang datang tidak akan selalu bersama ataupun tinggal

Thursday, March 19, 2020

The Diamond

Illustration by : RoseYumeO



Suatu pemberian yang tak terduga
Suatu pemberian yang tak diharapkan
Suatu pemberian yang menyedihkan
Suatu pemberian yang penuh dengan luka

Bawalah kembali perhiasan ini
Semua hanya membuat rasa sakit hati
Tergores luka-luka di jemari ini
Bawalah semua yang sudah kau berikan

Hubungan bertahun-tahun retak dalam sehari
Tidak bisa berpisah, tidak bisa menghilang
Menerima keadaan jauh dari kata damai
Amarah itu akan terus ada dan tersimpan

Bukan lagi kecewa atau marah, namun terluka
Perdamaian tidak terlintas lagi di hati ini 
Semua dilalui tanpa adanya penyelesaian
Maka luka ini akan terus terperangkap

Wednesday, March 18, 2020

Bloody Thorns

Illustration by : RoseYumeO



Berjalan lurus tanpa pelindung kaki
Melihat kejauhan sebuah titik cahaya
Terdengar alunan halus sebuah biola
Suara itu terdengar begitu pilu dan sedih

Sepanjang jalan yang begitu hijau
Hanya muncul setangkai bunga mawar
Berdiri tegak namun penuh dengan luka
Duri-duri itu terlihat patah dan berjatuhan

Terasa kesepian yang sangat mendalam
Menatapnya sungguh terasa perih
Tidak ada kalimat yang bisa dijelaskan
Semua terjawab dengan hanya menatapnya

Detak jantung berdegup amat kencang
Menahan semua emosi yang terpendam
Darah yang mengalir hampir tidak terasa
Semua hanyalah titik delusi yang kejam

Wednesday, March 11, 2020

Coming HOME (A Girl and Her Dog #2)

Source : https://graphicmama.com/blog/dog-illustrations/


Dalam perjalanan pulang selalu terbayang bagaimana buntut mu bergoyang dengan kencang dan suara mu akan menyambutku dengan riang, gembira, dan terlihat gila seolah-olah aku berpergian dalam jangka waktu berhari-hari, berminggu-minggu, bahkan sampai berbulan-bulan.
Itulah yang selalu membuatku tidak sabar untuk pulang tepat waktu dan secepat kilat sampai di rumah dan menghilangkan semua rasa lelah, jenuh, serta capek selama seharian pergi.
Bahkan sebelum aku membuka pintu depan suara mu sudah mulai terdengar, sehapal dan seingat itu dengan suara kendaraan kami semua, kau sungguh pembawa kegembiraan kepada ku.
Meskipun terkadang kau membuat ku kesal akan kenakalan mu dan emosi ku juga terkadang memuncak akan perbuatan mu, oleh karena itu terkadang aku bertanya-tanya pada diriku sendiri, apakah aku layak untuk mendampingi hidup mu dalam jangka waktu yang sangat lama.
Aku tersadar tenaga ku tidak sekuat itu untuk bermain dengan mu, energi ku juga terkadang sudah lelah duluan apalagi sewaktu aku mengajak mu berjalan, aku harus kuat dalam memegang tali dan selalu berjaga-jaga apabila ada kucing, tikus ataupun anjing yang lain agar kau tidak lari untuk mengejar.
Tahukah kau telapak tangan ku terkadang sakit, kaki ku selalu terasa sakit secara terus menerus dimana rasa sakit itu tidak bisa dijelaskan dengan kata-kata lagi. 
Hampir aku menyerah untuk terus merawatmu, khawatir akan ketidakmampunya aku sebagai seorang owner.
Tapi aku berpikir ulang terus menerus bagaimana kalau malah kau yang menjadi stress, tidak bahagia, dan memulai lagi semua dari awal saat ada seseorang yang membawa mu ketempat yang lain. 
Jujur saja karena dulu sudah beberapa kali aku gagal dalam merawat hewan dan aku sendiri sangat takut untuk mempunyai hewan peliharaan lagi.




Source : https://www.pinterest.com/pin/482025966352256294/


Bagaimana nantinya akan pindah tangan lagi?
Bagaimana nantinya aku menjadi owner yang tidak mampu lagi?
Apakah aku pantas untuk merawat mu?
Apakah kau senang dengan keluarga ini?
Banyak pertanyaan dan keraguaan dalam pikiran dan perasaan aku dari awal, oleh karena itu dari awal aku tidak ingin terlalu dekat dengan mu bahkan sampai sayang. Karena aku berpikir suatu saat kau akan pergi lagi bila aku aku terlalu sayang. Aku takut perasaan yang dulu muncul kembali dan apabila hal itu terjadi aku sangat yakin akan munculnya suatu trauma dalam memelihara hewan peliharaan kembali.
Hingga aku pun tidak berani untuk memamerkan mu di media sosial untuk beberapa waktu karena pengalaman sebelumnya, namun aku sungguh tidak bisa mengabaikan kelucuan dan smile face yang kau berikan setiap saat kepada kami semua, sungguh kau menghapus semua hal-hal yang sedih.
Sampai saat ini pun aku bertanya-tanya apakah aku benar-benar layak menjadi owner mu, aku ingin sekali melihat mu sampai akhir. Aku memang tidak pernah memelihara dari benar-benar baby sampai beranjak remaja bahkan dewasa. Oleh karena itu terkadang aku sungguh khawatir akan melukai kembali.
Tapi mengingat semua kesusahan di awal itu membuat aku berpikir ulang kembali, yang kau butuhkan sebetulnya hanyalah keberadaan kami semua, kasih sayang, dan cinta.
Kau tidak ingin ditinggal sendirian berlama-lama dan gelisah saat kami pergi, seolah kau mengingat memori lama saat semua orang pergi kau benar-benar sendirian dan tidak sanggup untuk menahan rindu.
Aku juga selalu berpikir bagaimana kondisi mu, apa yang sedang kau lakukan, apakah kau bisa istirahat dengan nyaman saat kami semua pergi. Dalam perjalanan pulang pun sebetulnya aku sudah terbayang bagaimana reaksi mu yang menggemaskan namun bawel.
Mungkin para tetangga sudah hapal akan suara mu yang berisik saat kami semua pulang satu persatu tapi itulah kau, tidak ada yang menyambut aku dengan begitu semangat dan gembira selain kau, ya hanya kau.
Teruslah sehat dan janganlah sakit, karena kau layak mendapatkan kehidupan yang bahagia sampai kau menutup mata nanti. Terima kasih atas kehadiran mu dan kau berhasil membuat semua memori begitu sangat mahal dan tidak ada harganya, bahkan tidak bisa dibeli dengan uang sekalipun. 


Semua orang bisa memelihara hewan, namun tidak semua orang mau mengurusi bagian yang susah dan yang repot
Semua orang mau menjadi owner yang terbaik, namun tidak semua orang bisa konsisten



Illustration by @_thedayss (Twitter)


Friday, March 6, 2020

MBTI TEST

Kali ini iseng-iseng coba test MBTI karena efek dari sosial media beberapa waktu yang lalu, mungkin awal Februari kemarin, dan akhirnya nyicipin sendiri dengan source Prof Google. ╰(▔∀▔)╯
Satu sisi penasaran sama kepribadian diri sendiri berdasarkan metode MBTI dan di sisi lain sudah menduga hasil depannya ada huruf "I" nya. (*/。\)
Memang hasilnya belum tentu 100% benar tapi secara keseluruhan mendekati. Jadi balik lagi yak ke pribadi masing-masing. Kadang sebuah test yang berdasarkan sebuah kertas atau non kertas hasilnya tidak terduga dengan realita sebenar-benarnya. Dibawa enjoy dan terima apa adanya sajalah (// ^ u ^ //)
Ada dua website yang dicoba dan hasilnya sama. Tepatnya dua dari tiga sih, hehehe. Yang satu lagi hasilnya ESTP (Spontan). Jadi ambil dua percobaan yang hasilnya sama~ 


Yang pertama dari website,
1. https://sintesa.net/mbti/

Hasilnya sebagai berikut, 

INFJ
INFJ adalah seorang pecari makna dan hubungan antara ide, pekerjaan, dan hubungan sosial. Mereka ingin selalu memahami pola pikir orang lain. Mereka ingin mengetahui apa yang dapat memotivasi seseorang dalam hidupnya.Seorang INFJ akan berkomitmen dengan sungguh-sungguh mengerjakan pekerjaannya. Mereka punya misi tentang cara terbaik melayani orang di sekitarnya. Mereka adalah orang yang tegas dan terorganisir ketika menjalankan visinya.



Comment : Yap memang sejujurnya cukup tertarik dengan hal-hal yang berbau psikologi, pola pikiran, ide, dan mencangkup kesehatan mental juga dan mungkin ini juga penyebab munculnya too much to think, overload a.k.a stress (o^▽^o) begitulah hidup, Rose. Menarik sebetulnya kalau mendalami dunia psikologi manusia, antara manusia ke hewan juga. Sangat dalam dan emosional sekali kalau mau menjelajahi dunia psikologi. Rumit karena mempelajari berbagai macam character dan pola pikir, namun menyenangkan karena dengan begitu akan terlahir yang namanya saling peduli, menghargai, dan tidak ngampang mengeluarkan sebuah pedang dari mulut untuk melukai yang namanya hati atau perasaan #eaaa (ノ◕ヮ◕)ノ*:・゚✧



Cuss lanjut ke website yang kedua (pada percobaan ketiga) dan hasilnya sebagai berikut,
2. https://www.16personalities.com/id/kepribadian-infj




Kepribadian “Advokat”

Tipe kepribadian Advokat sangat jarang, mencapai kurang dari satu persen populasi, tetapi bagaimanapun juga membawa pengaruh di dunia. Mereka memiliki rasa idealisme dan moralitas sejak lahir, tetapi yang membedakan mereka dengan tipe kepribadian idealistik lainnya adalah ketegasan dan tekad mereka – Advokat bukan pemimpi yang malas, tetapi orang yang mampu mengambil langkah nyata untuk mewujudkan tujuan mereka dan meinggalkan dampak positif yang abadi.
Kepribadian “Advokat” (INFJ-A / INFJ-T)

Membantu Saya Membantu Anda

Advokat memang memiliki kombinasi ciri yang sangat unik: walaupun lemah lembut, mereka memiliki pendapat yang sangat kuat dan akan berjuang tanpa lelah mempertahankan ide yang mereka yakini. Orang dengan tipe kepribadian ini tegas dan berkemauan keras, tetapi akan jarang menggunakan energi itu untuk keuntungan pribadi – Advokat akan bertindak dengan kreativitas, imajinasi, iktikad dan sensitivitas bukan untuk menciptakan keuntungan, tetapi untuk menciptakan keseimbangan. Egalitarianisme dan karma merupakan ide yang sangat menarik bagi Advokat, dan mereka cenderung percaya bahwa tidak ada yang akan membantu dunia begitu banyak sebagaimana penggunaan cinta dan belas kasih untuk melembutkan hati para tiran.
Setiap orang harus memutuskan apakah ia akan berjalan di bawah cahaya altruisme kreatif atau dalam kegelapan egoisme yang merusak.
Martin Luther King
Advokat merasa mudah membangun hubungan dengan orang lain, dan memiliki bakat untuk menggunakan bahasa yang hangat dan sensitif, berbicara dalam istilah manusia, alih-alih menggunakan logika dan fakta murni. Masuk akal jika teman dan kolega mereka akan berpikir sebagai orang yang secara relatif memiliki kepribadian sosial, tetapi mereka akan sangat ingat bahwa Advokat perlu waktu sendiri untuk melepaskan tekanan dan memulihkan tenaga, dan tidak menjadi terlalu heran jika tiba-tiba mereka menarik diri. Advokat sangat peduli terhadap perasaan orang lain, dan mereka berharap perlakukan yang sama – terkadang itu berarti memberi mereka ruang yang mereka perlukan selama beberapa hari.

Hidup untuk Memperjuangkan Hari Lain

Meskipun begitu, sangat penting bagi kepribadian Advokat untuk ingat memerhatikan diri sendiri. Gairah iktikad mereka sangat mampu membawa mereka melewati titik yang sangat sulit dan jika semangat mereka tidak dapat dikontrol, mereka akhirnya merasa lelah, tidak sehat dan tertekan. Ini menjadi sangat jelas terlihat saat Advokat mendapati dirinya berhadapan dengan konflik dan kritik – sensitivitas mereka memaksa mereka melakukan apa saja yang dapat mereka lakukan untuk menghindari hal yang terlihat sebagai serangan pribadi ini, tetapi keadaan ini sulit dihindari, mereka dapat melawan dengan cara yang tidak masuk akal dan tidak berguna.
Bagi Advokat, dunia adalah tempat yang penuh dengan ketidakadilan – tetapi seharusnya tidak seperti itu. Tidak ada tipe kepribadian lain yang lebih cocok untuk menciptakan gerakan untuk memperbaiki yang salah, tidak masalah seberapa besar atau kecil. Advokat hanya perlu ingat bahwa walaupun mereka sibuk mengurus dunia, mereka juga perlu mengurus diri sendiri.


Comment : Sensitif yap benar dan betul, memang suka selalu diambil hati dan itu bikin pengaruh sama isi kepala dan akhirnya kemakan semua energi negatif yang seharusnya bisa dilawan atau dihilangkan. Kalau sudah begini mending diam (walaupun diam tidak selalu menyelesaikan masalah, tapi diam juga tidak membuat dan menambah masalah, kan?) masuk kamar, dengerin lagu dan... menangislah sepuasnya (/_\) selesai itu perasaan lebih lega sedikit. Memang terkadang kudu meneteskan air mata untuk meredakan rasa sakit dan dendam ┐( ˘ 、 ˘ )┌ let it go~ jadi intinya harus mampu untuk self control, terutama dalam emosi dan yang penting selalu mencoba untuk berpikit positif. Di saat orang lain ragu sama diri kita, lawan, gak semua orang berhak tahu apa yang sudah kita lewati dan alami.
Berpura-pura untuk percaya diri sampai kepura-puraan itu berhasil menipu semua orang, termasuk kita sendiri. ( ˙▿˙ )

Edisi sharing and curhat sedikit :P see ya (=`ω´=)

Wednesday, March 4, 2020

Stay With You (A Girl and Her Dog #1)

Source : Pinterest  (inprnt.com)



Malam itu aku sudah merasa seseorang akan menjemput aku untuk pergi
Ya, aku akan pindah tempat dan tentu aku khawatir dengan tempat baru tersebut
Padahal aku berharap dan ingin tinggal di sini lebih lama bahkan sampai menutup mata
Walaupun aku sering sendirian di sini karena tuanku sudah tidak ada waktu lagi dengan aku
Tapi mungkin ini juga langkah hidup ku di tempat yang baru nanti
Aku yakin mereka semua sayang padaku dan tidak membenciku
Hanya saja masalah waktu dan tenaga yang membatasi itu semua
Esoknya seseorang yang baru aku kenal telah datang menjemput ku
Aku memberikan senyuman selamat tinggal pada tuanku yang pertama
Tidak benar-benar senyuman yang lepas karena aku masih takut dengan situasi ini
Apakah aku dapat hidup dengan bahagia dan mendapatkan banyak cinta di tempat yang baru
Dalam perjalanan aku terus bertanya-tanya dimanakah aku akan tinggal dengan nyaman dan aman
Aku ingin terus tinggal di suatu tempat tanpa harus berpindah-pindah
Aku sangat berharap ini yang terakhir 
Tidak butuh dengan rumah yang besar atau makanan yang mewah setiap hari
Yang aku inginkan hanyalah waktu, kasih sayang, dan bermain bersama dengan tuanku
Tibalah aku di tempat yang baru, tapi aku takut untuk turun dari mobil yang besar ini
Sampai akhirnya ada seorang wanita datang menghampiri aku untuk membujuk aku turun
Aku bisa merasakan keraguan dari wanita ini, apakah dia tidak menginginkan aku di sini
Hingga aku berhasil turun dan menjelajah tempat yang baru ini
Tidak sebesar di tempat yang dulu dan tidak banyak yang bisa aku lakukan
Waktu demi waktu aku terbiasa di tempat ini dan hey aku memiliki banyak tuan di sini
Aku cukup besar mungkin itu juga yang membuat wanita itu terkejut saat melihat aku pertama kali
Tapi sekarang wanita itu yang menghabiskan banyak waktu dengan aku
Wanita kurus itu tidak terlalu banyak tenaga untuk bermain
Tapi dia masih menyisakan waktu untuk aku bahkan mengajak aku berjalan-jalan
Tadinya aku merasakan adanya sedikit penolakan dan merasa adanya ketakutan dari wanita ini
Namun sekarang wanita ini yang paling banyak menghabiskan waktu dengan aku di rumah
Setiap harinya mengajak aku berjalan-jalan untuk menyenangkan aku
Meskipun badannya kecil dan kurus wanita itu tetap berusaha membawa aku dengan kemampuannya
Ya aku terkadang bandel untuk mengejar kucing, tikus, dan anjing yang lainnya
Wanita itu terkadang kesal dan marah padaku tapi aku tahu nantinya emosi itu akan reda
Karena aku tahu kasih sayang para tuanku di rumah yang baru ini
Aku benar-benar senang sekarang dengan kehidupan saat ini
Walaupun aku tidak suka ditinggal sendirian dan aku sangat butuh manusia dalam hidupku
Aku suka kesal dan bete apabila semuanya pergi sampai larut malam, aku kesepian
Tapi saat mereka semua kembali aku menjadi gila dan bersemangat bertemu dengan semuanya
Aku selalu merasa hidup seolah hari ini adalah hari terakhir aku
Oleh sebab itu aku selalu berusaha untuk memberikan senyuman yang terbaik dan muka yang bahagia pada semuanya
Teruslah berikan cinta, kasih sayang, dan kepedulian kalian terhadap aku
Aku hanya membutuhkan itu semua, bukan materi yang berlimpah
Aku ingin hidup lama bahkan sampai tua di tempat ini
Jadi teruslah jaga aku di tempat yang sudah ada tanpa harus berpindah-pindah lagi
Aku memang bawel dan suka jalan-jalan tapi aku selalu tahu rumah ku berada
Ayo teruslah habiskan waktu kalian dengan aku, itulah kebahagiaan aku dalam hidup ini
Aku memang tidak bisa memberikan balasan yang banyak, tapi aku bisa membalas dengan waktu hidup aku untuk kalian
Bagaimanapun beratnya hari kalian aku mampu membuat senyuman untuk melupakan hari yang buruk

I LOVE YOU
I NEED YOU
I WANT YOU

ʕ ᵔᴥᵔ ʔ